-->

Sinopsis Ikatan Cinta 30 Oktober 2021: Reyna Tolong Nino Bujuk Irvan, Al Curigai Seseorang

Sinopsis sinetron Ikatan Cinta Hari ini 30 Oktober 2021. Semakin hari, jalan cerita Ikatan Cinta semakin seru dan membuat penasaran penontonnya.

Berikut sinopsis sinetron Ikatan Cinta yang akan ditayangkan di RCTI pada hari ini, 30 Oktober 2021, pukul 19.45 WIB.



Sinetron Ikatan Cinta hari ini diceritakan Irvan sudah menugaskan Iqbal untuk menjalankan sebuah rencana yang sangat matang.

Di mana Iqbal secara mengejutkan memberitahu seluruh keluarga pasien yang ada di tempat rehabilitasi soal status Elsa sebagai seorang narapidana kasus pembunuhan.

Iqbal secara sengaja menakut-nakuti seluruh keluarga pasien yang ada di tempat rehabilitasi tersebut.

Iqbal menjelaskan kepada keluarga pasien untuk berhati-hati dengan Elsa yang ditakutkan anak-anak mereka menjadi korban selanjutnya.

kabar ini akan segera terdengar oleh Papa Surya dan Mama Sarah. Sementara itu permohonan

Mama Karina untuk meminta bantuan Andin agar mau membujuk Irvan ditolak oleh Andin.

Andin beralasan karena hal tersebut bukan merupakan urusan Andin lagi, namun Reyna telah mendengar semua obrolan mereka. 

Reyna kemungkinan akan menolong Nino untuk membujuk Irvan agar mau membantu Nino bisa menjalani operasi lagi.

Tiba-tiba saja Irvan merasa kasihan kepada Reyna karena adanya teror yang dia lakukan terhadap Mama Rossa, di mana Aldebaran kini melarang Reyna untuk pergi ke sekolah.

Tentu akibat teror tersebut Irvan merasa bersalah. Untuk itu Irvan menyiapkan sebuah kejutan, di mana Irvan sudah menghubungi Andin agar Reyna bisa bertemu dengannya.

Andin pun membawa Reyna ke kantor Irvan. Apakah Reyna mendapatkan sebuah petunjuk yang menunjukkan nantinya kalau Irvan adalah dalang dibalik teror?

Terlihat Mama Rossa bermimpi soal Hartawan yang kali ini memberikan sebuah petunjuk kepada Mama Rossa Dengan mengatakan yang terlihat baik belum tentu orang tersebut baik.

Aldebaran pun  mulai berpikir kalau peneror selama ini bisa jadi adalah orang-orang yang dekat dengan dirinya dan Mama Rosa.

Mama Rossa pun akhirnya menceritakan soal pesan dari Hartawan kepada Aldebaran.

Aldebaran pun mulai menyelidiki dari petunjuk yang Mama Rossa berikan, tentu Aldebaran tidak akan mengulangi lagi kesalahan yang dulu karena telah menuduh Rendy sebagai penghianat.

Mampukah Aldebaran mengungkap pelaku teror berbekal petunjuk dari Mama Rossa?

Lalu, apakah Reyna di sini akan membujuk Irvan soal Nino?

Saksikan kelanjutan cerita sinetron Ikatan Cinta hanya di RCTI pukul 19.45 WIB. Jangan sampai ketinggalan karena semakin menegangkan.***


Advertisement
BERIKAN KOMENTAR ()