Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kecamatan Tanete Riattang Timur, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan, Hamzah meninggal dunia saat memberikan ceramah.
Itu terjadi saat Hamzah menyampaikan materi bimbingan penyelenggaraan jenazah pada Senin (16/4/2021).
Bahkan, video detik-detik Hamzah meninggal dunia pun beredar di media sosial.
Disebutkan, Hamzah tengah memberikan bimbingan di Masjid Amirul Jannah, di Jalan Andi Sampara, Kelurahan Bajoe.
Kabar tersebut dibenarkan Lurah Cellu, Andi Silka Supriadi.
“Beliau saat berbicara tiba-tiba terjatuh di mimbar, tak lama kemudian meninggal dunia,” kata Andi Silka dikutip dari Fajar (jaringan PojokSatu.id).
Saat itu, Hamzah tengah menyampaikan pentingnya jenazah dimandikan.
Kendati sekalipun jenazah tersebut tenggelam di lumpur, meski saat itu sudah hendak dikebumikan.
“Saat itu maumi na baca doa memandikan jenazah, langsung hening, terjatuh,” ungkapnya.
Kendati demikian, dirinya tidak mengetahui persis apakah Hamzah menderita penyakit tertentu atau tidak.
Usai kejadian tersebut, almarhum langsung dibawa ke rumah duka untuk kemudian dikebumikan oleh keluarganya.
Dari video yang beredar, terlihat Hamzah saat itu tiba-tiba menghentikan ceramahnya.
Sesaat kemudian, ia kemudian terjatuh ke belakang mimbar.
Melihat hal itu, para jamaah pun langsung panik dan menhampirinya.
Terlihat sejumlah orang tengah berusaha memberikan pertolongan pertama. Sayang, nyawa Hamzah tidak tertolong.[psid]